Menambah Kecepatan Loading Blog dengan Lazy Load Adsense
Tuesday, February 19, 2019
Add Comment
Menambah Kecepatan Loading Blog dengan Lazy Load Adsense - Saat ini, kecepatan loading blog merupakan salah satu aspek yang diperhatikan oleh google. Semakin cepat loading blog yang kita miliki maka semakin bagus juga blog kita dimata google. Mempercepat loading blog juga merupakan salah satu hal yang wajib anda lakukan agar blog anda dapat dikatakan seo.
Blog AndiTekno ini sendiri memiliki score pagespeed yang dapat dikatakan cepat, yaitu untuk mobile bernilai 91 dan untuk desktop atau pc bernilai 100. Awalnya, score blog ini hanyalah 40-an untuk mobile dan untuk tampilan desktop masih tetap sama yaitu 100. Cek percek setelah saya selidiki ternyata yang membuat blog ini menjadi berat karena iklan google adsense dan widget histats. Setelah saya coba mencopot keduanya, ternyata pagespeed yang saya dapatkan sama seperti yang saya katakan sebelumnya yaitu 91 dan 100.
Dari situlah saya menarik kesimpulan kalau iklan adsense yang membuat blog ini menjadi berat utamanya iklan auto ads. Itu karena iklan adsense memberikan begitu banyak kode javascript yang harus di-load satu persatu ketika kita membuka blog ini. Sekali pun javascript adsense telah menggunakan kode asynchronus, namun itu masih belum menjamin dapat mengoptimalkan kecepatan loading blog.
Nah, satu-satunya langkah yang saya lakukan untuk mengatasi loading blog yang berat ini adalah dengan menggunakan trik lazy load adsense. Terbukti dengan trik lazy load adsense ini, kecepatan loading blog anditekno menjadi normal seperti saat saya mencopot iklan adsense tersebut. Cara pemasangan lazy load adsense ini pun terbilang mudah, simak baik-baik tutorialnya dibawah ini.
Mempercepat Loading Blog dengan Lazy Load Adsense
1. Pastikan sebelum melakukan tutorial ini, anda telah menghapus kode adsense seperti dibawah ini (biasanya terletak bersamaan dengan kode adsense yang anda pasang).
<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
2. Selanjutnya buka blogger dan masuk ke menu Tema > Edit HTML.
3. Kemudian cari kode </body>
4. Copy dan tempelkan kode dibawah ini diatas kode </body> tadi. Fungsi kode dibawah ini adalah sebagai pengganti dari kode script iklan adsense yang anda hapus di langkah nomor 1.
<script type='text/javascript'>
//<![CDATA[
// Lazy Load AdSense
var lazyadsense=!1;window.addEventListener("scroll",function(){(0!=document.documentElement.scrollTop&&!1===lazyadsense||0!=document.body.scrollTop&&!1===lazyadsense)&&(!function(){var e=document.createElement("script");e.type="text/javascript",e.async=!0,e.src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js";var a=document.getElementsByTagName("script")[0];a.parentNode.insertBefore(e,a)}(),lazyadsense=!0)},!0);
//]]>
</script>
5. Terakhir klik Simpan Tema.
Efek Setelah Pemasangan Lazy Load Adsense
Kesimpulan
Tutorial cara menambah kecepatan loading blog dengan trik script lazy load adsense ini memang sangatlah ampuh dalam mempercepat loading blog yang telah terpasang iklan google adsense. Namun perlu anda tahu, cara kerja dari script ini adalah baru akan memunculkan iklan saat pengunjung tersebut sedang scroll kebawah artikel kita.
Jadi dapat dikatakan penempatan iklan pada bagian atas/header menjadi kurang efektif lagi karena munculnya iklan agak terlambat. Sehingga saya menyarankan anda memasang iklannya pada posisi yang lebih efektif seperti contohnya di tengah atau akhir postingan. Mungkin itu saja, semoga trik ini dapat bermanfaat bagi anda, sekian dan terima kasih.
Sumber Script arlinadzgn
0 Response to "Menambah Kecepatan Loading Blog dengan Lazy Load Adsense"
Post a Comment
DILARANG SPAM & PROMOSI
Note: Only a member of this blog may post a comment.